TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 5:8

Konteks
5:8 Tetapi aku, tentu aku akan mencari Allah, dan kepada Allah v  aku akan mengadukan perkaraku.

Ayub 11:13

Konteks
11:13 Jikalau engkau ini menyediakan hatimu, d  dan menadahkan tanganmu e  kepada-Nya; f 

Ayub 22:21-30

Konteks
22:21 Berlakulah ramah terhadap Dia, w  supaya engkau tenteram; x  dengan demikian engkau y  memperoleh keuntungan 1 . 22:22 Terimalah apa yang diajarkan mulut-Nya, z  dan taruhlah firman-Nya a  dalam hatimu. b  22:23 Apabila engkau bertobat c  kepada Yang Mahakuasa, dan merendahkan diri; d  apabila engkau menjauhkan kecurangan dari dalam kemahmu, e  22:24 membuang biji emas f  ke dalam debu, emas g  Ofir h  ke tengah batu-batu sungai, i  22:25 dan apabila Yang Mahakuasa menjadi timbunan emasmu, j  dan kekayaan perakmu, k  22:26 maka sungguh-sungguh engkau akan bersenang-senang karena Yang Mahakuasa, l  dan akan menengadah m  kepada Allah. n  22:27 Jikalau engkau berdoa kepada-Nya, o  Ia akan mengabulkan doamu, p  dan engkau akan membayar nazarmu. q  22:28 Apabila engkau memutuskan berbuat sesuatu, maka akan tercapai maksudmu, r  dan cahaya terang s  menyinari jalan-jalanmu. t  22:29 Karena Allah merendahkan u  orang yang angkuh tetapi menyelamatkan orang yang menundukkan v  kepala! 22:30 Orang yang tidak bersalah w  diluputkan-Nya: engkau luput karena kebersihan tanganmu. x "

Ayub 22:2

Konteks
22:2 "Apakah manusia berguna bagi Allah? g  Tidak, orang yang berakal budi hanya berguna bagi dirinya h  sendiri.

Ayub 33:12-13

Konteks
33:12 Sesungguhnya, dalam hal itu engkau tidak benar, demikian sanggahanku kepadamu, karena Allah itu lebih dari pada manusia. p  33:13 Mengapa engkau berbantah dengan Dia, q  bahwa Dia tidak menjawab segala perkataanmu? r 

Yesaya 55:6-7

Konteks
55:6 Carilah h  TUHAN 2  selama Ia berkenan ditemui; i  berserulah j  kepada-Nya selama Ia dekat! 55:7 Baiklah orang fasik meninggalkan k  jalannya, dan orang jahat meninggalkan rancangannya; l  baiklah ia kembali m  kepada TUHAN, maka Dia akan mengasihaninya, n  dan kepada Allah kita, sebab Ia memberi pengampunan o  dengan limpahnya.

Matius 7:7-8

Konteks
Hal pengabulan doa
7:7 "Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; q  carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah 3 , maka pintu akan dibukakan bagimu. 7:8 Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat r  dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.

Ibrani 3:7-8

Konteks
Binasa karena murtad
3:7 Sebab itu, seperti yang dikatakan f  Roh Kudus 4 : "Pada hari ini, jika kamu mendengar suara-Nya 5 , 3:8 janganlah keraskan hatimu 6  g  seperti dalam kegeraman pada waktu pencobaan di padang gurun,

Yakobus 4:7-10

Konteks
4:7 Karena itu tunduklah kepada Allah, dan lawanlah Iblis, r  maka ia akan lari dari padamu! 4:8 Mendekatlah kepada Allah 7 , dan Ia akan mendekat kepadamu. s  Tahirkanlah tanganmu, t  hai kamu orang-orang berdosa! dan sucikanlah hatimu, u  hai kamu yang mendua hati! v  4:9 Sadarilah kemalanganmu, berdukacita dan merataplah; hendaklah tertawamu kamu ganti dengan ratap dan sukacitamu dengan dukacita. w  4:10 Rendahkanlah dirimu di hadapan Tuhan, dan Ia akan meninggikan kamu. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:21]  1 Full Life : ENGKAU MEMPEROLEH KEUNTUNGAN.

Nas : Ayub 22:21-30

Elifas menghimbau Ayub dengan doktrin pertobatan yang tradisional namun terlalu sederhana: jikalau Ayub bersedia kembali kepada Allah, menerima instruksi dari firman-Nya, merendahkan diri dan menghapus dosa dari hidupnya, dan meninggalkan ketergantungannya pada hal-hal dunia serta bersukacita di dalam Yang Mahakuasa, maka dengan sendirinya Allah akan membebaskannya dari semua kesulitan, doa-doanya akan didengar, dan keberhasilan akan mengikuti semua usahanya. Akan tetapi, Elifas bersalah dalam tiga hal.

  1. 1) Pertobatan dan keselamatan tidak selalu menghasilkan kemakmuran jasmaniah dan materiel. Kadang-kadang orang beriman, justru karena kesetiaannya "menderita kekurangan, kesesakan, dan siksaan" (Ibr 11:37); sekalipun mereka mempercayai janji-janji Allah, namun saat ini mereka "tidak memperoleh apa yang dijanjikan itu" (Ibr 11:39).
  2. 2) Ketika menasihati Ayub untuk bertobat supaya memperoleh kembali kesehatan dan kemakmurannya, Elifas dengan tidak sengaja berpihak kepada Iblis dan tuduhan-tuduhannya menentang Ayub dan Allah. Iblis sebelumnya sudah menuduh Ayub melayani Allah hanya karena apa yang dapat diperoleh daripada-Nya (Ayub 1:9-11). Perhatikan bahwa jikalau Ayub bertobat karena dosa yang terduga supaya memperoleh berkat Allah, maka dia memang layak dituduh melayani Allah hanya demi keuntungan pribadi.
  3. 3) Walaupun perkataan Elifas dengan fasik mengungkapkan pentingnya pertobatan, perkataan itu diucapkan dengan motivasi yang salah. Sama sekali tidak ada simpati di dalam hatinya terhadap penderitaan Ayub. Kegagalan Elifas menunjukkan bahwa amanat pertobatan yang dialamatkan kepada yang lemah dan menderita harus disertai kata-kata penghiburan dan belas kasihan.

[55:6]  2 Full Life : CARILAH TUHAN.

Nas : Yes 55:6

Kita harus mencari Allah selama masih ada janji-Nya untuk menanggapi (bd. Yer 29:13-14; Hos 3:5; Am 5:4,6,14). Waktu keselamatan Allah itu terbatas (bd. 2Kor 6:1-2); akan tiba harinya ketika Dia tidak berkenan ditemui (lih. Ibr 3:7-11).

[7:7]  3 Full Life : MINTALAH ... CARILAH ... KETOKLAH.

Nas : Mat 7:7-8

Yesus mendorong kita untuk bertekun di dalam doa. Dalam bahasa Yunani kata kerja ini dalam ayat Mat 7:8 menunjukkan tindakan yang dilakukan terus-menerus. Ini berarti bahwa kita harus terus meminta, mencari, dan mengetok. Meminta mengandung arti kesadaran akan kebutuhan dan kepercayaan bahwa Allah mendengarkan doa kita. Mencari menunjukkan permohonan yang sungguh-sungguh disertai dengan ketaatan pada kehendak Allah. Mengetok menunjukkan adanya ketekunan dalam menghampiri Allah sekalipun Ia tidak menjawab dengan segera. Jaminan Kristus bahwa mereka yang meminta akan menerima apa yang mereka minta itu dilandaskan pada:

  1. (1) mencari dahulu Kerajaan Allah

    (lihat cat. --> Mat 6:33);

    [atau ref. Mat 6:33]

  2. (2) menyadari kebaikan dan kasih Allah selaku Bapa (Mat 6:8; Mat 7:11; Yoh 15:16; 16:23,26; Kol 1:9-12);
  3. (3) berdoa sesuai dengan kehendak Allah (Mr 11:24; Yoh 21:22; 1Yoh 5:14);
  4. (4) memelihara persekutuan dengan Kristus (Yoh 15:7); dan
  5. (5) menaati Kristus (1Yoh 3:22;

    lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[3:7]  4 Full Life : SEPERTI YANG DIKATAKAN ROH KUDUS.

Nas : Ibr 3:7

Bersama dengan penulis kitab-kitab PB lainnya, penulis surat Ibrani menganggap Alkitab dalam pengertian yang dasar dan sesungguh-sungguhnya sebagai perkataan Roh Kudus sendiri dan bukan sekadar ucapan manusia (bd. Ibr 9:8; 10:15; 2Tim 3:16; 2Pet 1:21;

lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

Ketika kita membaca Alkitab, janganlah kita berpikir bahwa kita hanya membaca pendapat Matius, Paulus, Petrus, Yohanes, dan lain-lain, melainkan perkataan Roh Kudus sendiri yang menyatakan kehendak Allah bagi gereja dan bagi kehidupan kita.

[3:7]  5 Full Life : HARI INI, JIKA KAMU MENDENGAR SUARA-NYA.

Nas : Ibr 3:7-11

Dengan mengutip Mazm 95:7-11, penulis menunjuk kepada ketidaktaatan Israel di padang gurun setelah mereka keluar dari Mesir sebagai suatu peringatan bagi orang-orang percaya yang hidup di bawah perjanjian yang baru. Karena kegagalan orang Israel untuk melawan dosa dan tetap setia kepada Allah, maka mereka tidak diizinkan untuk memasuki tanah perjanjian

(lihat cat. --> Bil 14:29;

lihat cat. --> Bil 14:43;

lihat cat. --> Mazm 95:7-11).

[atau ref. Bil 14:29-43; Mazm 95:7-11]

Demikian pula, orang percaya harus sadar bahwa mereka juga dapat gagal untuk memasuki perhentian Allah di sorga apabila mereka tidak taat dan membiarkan hati mereka menjadi keras.

[3:8]  6 Full Life : JANGANLAH KERASKAN HATIMU.

Nas : Ibr 3:8

Roh Kudus berbicara kepada kita mengenai dosa, kebenaran, dan penghakiman (Yoh 16:8-11; Rom 8:11-14; Gal 5:16-25). Apabila kita mengabaikan suara-Nya, hati kita akan menjadi makin keras dan tidak bersedia untuk menyerah sehingga akhirnya hati kita tidak peka lagi terhadap Firman Allah atau keinginan Roh Kudus (ayat Ibr 3:7). Pengabdian kepada kebenaran dan kehidupan yang benar tidak akan menjadi prioritas lagi, tetapi kita akan makin giat mencari kesenangan pada jalan-jalan dunia daripada jalan-jalan Allah (ayat Ibr 3:10). Roh Kudus mengingatkan kita bahwa Allah tidak akan terus-menerus menghimbau kita apabila kita mengeraskan hati dalam pemberontakan (ayat Ibr 3:7-11; Kej 6:3). Adalah mungkin mencapai titik di mana kita tidak bisa kembali lagi (ayat Ibr 3:10-11; 6:6; 10:26).

[4:8]  7 Full Life : MENDEKATLAH KEPADA ALLAH.

Nas : Yak 4:8

Allah berjanji untuk mendekati semua orang yang berbalik dari dosa, menguduskan hati, dan berseru kepada-Nya dalam pertobatan yang sungguh. Mendekatnya Allah akan mendatangkan kehadiran, kasih karunia, berkat, dan kasih-Nya.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA